Cara Mengatasi Wifi Terhubung Tapi Tidak Bisa Akses Internet pada PC

Jaringan internet merupakan sudah menjadi kebutuhan sehari hari entah itu untuk bekerja, menggunakan sosmad ataupun untuk berselancar/browsing mencari informasi terbaru. salah satu koneksi yang dapat digunakan adalah melalui jaringan WiFi. saat ini jaringan WiFi dapat didapatkan dengan mudah seperti di kedai kopi, kantin, restoran bahkan tersedia di fasilitas umum yang memang disediakan sebagai fasilitas bagi kita untuk mencari informasi bahkan dirumah-rumah saat ini sudah banyak yang menggunakan WiFi untuk menujang aktifitas didunia maya. dengan menggunakan WiFi juga akan menghemat kuota internet anda dari pada menggunakan paket data.

dari hari kehari penggunaa WiFi mengalami peningkatan yang cukup drastis karena harganya yang terjangkau dan dapat digunakan bersama. Bagi anda yang menggunakan PC/Laptop terkadang Wifi sudah terhubung dengan jaringan namun tidak bisa mengakses jaringan internet, berikut adalah beberapa cara Mengatasi Wifi Terhubung Tapi Tidak Bisa Akses Internet pada PC/PC :

Reset Settingan Network

berikut adalah langkah-langkah yang dapat dilakukan :

  1. Pertama-tama anda perlu masuk ke menu Windows Settings melalui tombol Windows + I.
  2. Setelah itu anda pilih Network & Internet.melalui tombol Windows + I
  3. Setelah itu anda perlu scroll sedikit kebawah kemudian anda pilih Network reset. Opsi ini digunakan untuk mereset pengaturan network pada laptop atau komputer kita.Cara Mengatasi WiFi Terhubung Tapi Tidak Bisa Akses Internet
  4. Selanjutnya anda pilih Reset now.
  5. Jika anda mendapatkan warning seperti ini, tinggal pilih Yes. Setelah itu coba terhubung ke jaringan WiFi yang bermasalah, sekarang anda sudah bisa terhubung internet.jaringan WiFi yang bermasalah

Reset Pengaturan TCP/IP

berikut adalah langkah-langkah yang dapat dilakukan :

  1. Hal pertama yang perlu anda lakukan adalah menekan tombol Windows pada keyboard.
  2. Kemudian ketikkan cmd maka akan muncul opsi Command Prompt. Silakan anda klik kanan kemudian pilih Run as administrator.Cara Mengatasi WiFi Terhubung Tapi Tidak Bisa Akses Internet
  3. Setelah itu anda ketikkan netsh int ip reset kemudian tekan Enter. Tunggu proses resetting hingga selesai.ketikkan netsh int ip reset
  4. Setelah itu coba terhubung ke jaringan WiFi yang bermasalah, sekarang anda sudah bisa terhubung internet.

Install Ulang Driver WiFi

berikut adalah langkah-langkah yang dapat dilakukan :

  1. Tekan tombol Windows kemudian ketikkan device. Setelah itu anda pilih Device Manager.
  2. Setelah itu anda cari tulisan Network adapters. 
  3. Kemudian klik kanan nama driver Wifi anda. Nama driver yang digunakan pada masing-masing bisa jadi berbeda-beda, biasanya ada tulisan “Wireless” untuk driver WiFi.cari tulisan Network adapters
  4. Selanjutnya anda pilih Uninstall untuk menguninstall driver WiFinya. Setelah itu anda install driver Wifi original yang bisa anda download dari masing-masing website merk laptop atau motherboard anda. 

Faktor Penyebab WiFi Terhubung Tapi Tidak Bisa Akses Internet

Ada beberapa faktor yang menjadi sebab kenapa WiFi pada komputer maupun laptop anda tidak bisa digunakan untuk akss internet. Padahal sebelumnya anda tidak mengalami masalah seperti ini dan bisa menggunakan koneksi internet untuk mendapatkan berbagai informasi.

Pengguna Intenet dibatasi

Di beberapa kasus, administrator jaringan atau sebut saja pemilik WiFi bisa membatasi jumlah pengguna yang terhubung pada jaringan WiFi mereka. Misal hanya diperbolehkan 10 pengguna / perangkat yang terhubung, dan ketika ada pengguna ke-11 yang ingin terhubung ke jaringan WiFi tersebut (meskipun tahu passwordnya) maka tetap tidak bisa, kalaupun bisa terhubung mereka tetap tidak bisa mengakses koneksi internet.

Masalah Driver WiFi pada Laptop/PC 

Penyebab WiFi terhubung tapi tidak bisa akses internet biasanya disebabkan oleh driver WiFi yang mengalami masalah. Driver  merupakan bagian yang sangat penting karena akan berperan dalam menghubungkan hardware dengan sistem operasi.

Jika driver WiFi pada komputer maupun laptop mengalami masalah, maka kemungkinan besar anda tidak bisa mengakses internet. Jadi, masalah driver ini tidak bisa anda anggap remeh, khususnya beberapa driver yang memegang peran penting untuk kenyamanan menggunakan komputer maupun laptop, salah salah satunya adalah driver WiFi.

Terkena virus

Penyebab kedua adalah karena serangan virus. Virus bisa menyerang kapan saja bahkan tanpa anda sadari. Virus tersebut bisa masuk melalui situs-situs yang tidak terpercaya. Jika virus sudah mulai menyebar ke bagian dalam komputer, bisa mengakibatkan komputer maupun laptop tersebut mengalami beberapa masalah. Salah satunya adalah komputer anda lemot atau driver WiFi yang tidak bisa digunakan.

Itulah Faktor Penyebab WiFi Terhubung Tapi Tidak Bisa Akses Internet serta cara mengatasi WiFi terhubung tapi tidak bisa akses internet pada laptop/PC semoga bermanfaat.